Anakku,
Pernahkah engkau sadari,
Tanpa kehadiranmu…dunia menjadi abu-abu
Kelam…beku…
Anakku,
Pernahkah terbersit dalam benakmu,
Senyummu adalah percikan warna merah bagi ibu
Suaramu laksana hijau dalam lebatnya hutan,
Lembut jarimu bagaikan biru bagi kilauan samudera,
Tangismu adalah kuning bagi semburat mentari di pagi hari
Anakku,
Mungkin tak akan pernah kau tau,
Kehadiranmu membawa sejuta pelangi bagi ibu
Hingga dunia…
Tak lagi menjadi abu-abu
Adelaide, September 2006
No comments:
Post a Comment